Blogger templates

My Angel Detha V Soplanit

Mengenal Masakan Khas Batak

Banyak jenis masakan batak yang menjadi ciri khas dari suku batak. Mulai dari yang halal sampai yang tidak bisa dikonsumsi umum karena tidak halal terutama jenis masakan dari puak batak toba, simalungun maupun karo.
Arsik adalah jenis masakan yang menjadi ciri khas dan dikenal oleh banyak orang, terbuat dari ikan yang biasanya ikan mas dengan bumbu rempah yang kaya sehingga memiliki warna dan rasa yang berani. Tekstur daging ikannya yang lembut karena lamanya dimasak sehingga seperti ikan presto namun memiliki rasa yang lebih enak karena paduan bumbu yang berani sehingga rasa rempahnya terasa dilidah. Arsik menjadi masakan penting bagi suku batak terutama batak toba, mandailing dan simalungun. Ikan mas yang menjadi ikan adat bagi suku batak karena selalu dipakai di acara adat selalu dimasak arsik dan disusun berjejer cantik.
Natinombur masakan yang bumbunya dan tampilannya mirip dengan pecal lele, namun ikannya bukan digoreng namun dibakar alias dipanggang. Tampilan boleh sama namun kalau rasa pasti berbeda karena natinombur ini lebih memiliki rasa yang berani karena bumbu rempahnya lebih banyak dan beragam.

arsik
Naniura termasuk jenis masakan yang tidak lajim seperti masakan dari daerah lainnya di Indonesia. Naniura ini adalah salah satu masakan khas dari suku batak yang tampilannya mirip dengan sashimi makanan dari jepang yang sudah mendunia itu. Naniura memiliki kesamaan dengan sashimi karena dibuat dari ikan serta sisik dan durinya dibuang sehingga menjadi ikan fillet. Perbedaannya hanya penggunaan ikannya, kalau sashimi memakai ikan laut segar, naniura memakai ikan Batak (ihan Batak) namun lebih sering ikan mas yang dipakai. Setelah duri dan sisik ikan dibuang lalu dibalur dengan bumbu yang telah diberi asam, lalu didiamkan dan jadilah masakan naniura. Masakan Khas Batak Toba yang tidak disentuh api hanya diungkep dengan bumbu serta asam, sehingga rasanya dipastikan asam. Ikan ini hanya masak oleh asam, dipastikan tidak ada rasa amis namun rasa segar dan lejat karena bumbu rempahnya yang mantap.
Saksang adalah jenis masakan non halal yang dimiliki suku batak karena dibuat dari daging babi cincang namun dengan penggunaan darah sebagai pelengkap diakhir masakan. Sehingga tidak disarankan untuk semua kalangan, walaupun sebenarnya masakan ini memiliki rasa yang sangat khas dan enak karena bumbunya yang kaya dengan rempah-rempah namun karena memakai daging babi sehingga tidak disarankan untuk semua. Masakan ini cocok untuk daerah dingin karena penggunaan bumbu rempah yang dikapai membuat badan terasa hangat setelah memakannya.
Banyak lagi varian masakan batak yang tidak halal yang semuanya memakai bumbu rempah yang kaya, memang masakan batak itu dikenal dengan bumbu rempahnya yang berani, karena paduan rempah rempah dijadika sebagai bumbu disetiap masakannya.
andaliman
Salah satu bumbu andalan yang memang wajib ada ditemukan disetiap masakan batak adalah andaliman. Andaliman banyak yang tau tapi belum semua tau rasa sebenarnya. Rasanya yang memberi sensasi mati rasa dan kelu dilidah serta aromanya yang unik dan segar menjadikan bumbu masakan ini memiliki tempat yang penting bagi masakan khususnya masakan batak. Rasa pedas dan menggeletar dan ketir  di lidah membuat lidah keriting  setelah selesai makan masakan yang memaki andaliman. Semua jenis masakan batak yang menjadikan andaliman ini sebagai bumbu wajib pelengkap yang tidak lengkap bila tidak ada. Arsik, Saksang, Natinombur dan yang lainnya  semuanya memakai andaliman. Intir-intir dengan nama latin Genus Zanthoxylum sebenarnya tidak hanya digunakan dimasakan batak saja. Merica batak ini juga dikonsumsi oleh masyarakat di Asia, seperti Thailand, Nepal, India, China, Jepang, Korea, Tibet, dan Bhutan juga mengenal buah ini. Dikenal sebagai Sichuan pepper di Amerika.
Banyak lagi jenis bumbu masakan batak yang khas dan selalu banyak dipakai seperti lengkuas, kecombrang (honje), dan banyak lagi. Memang masakan batak itu enak dan kaya akan bumbu rempah dan memiliki rasa yang khas namun kurang begitu dikenal karena dikira tidak halal semua jenis masakannya.

sumber : http://jejariku.com/2013/02/mengenal-masakan-khas-batak/

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger